Selamat Datang

di Website Resmi Prokopim Setda Kabupaten Pohuwato
  • Main Menu

Dinas Perindagkop dan UKM Gelar Operasi Pasar Murah di Kecamatan Paguat

Dokumen Prokopim Pohuwato

PROKOPIM.POHUWATO-Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato melalui Dinas Perindagkop dan UKM menggelar operasi pasar murah, Sabtu, (04/05/2024).

Pasar murah yang berlangsung di taman ruang terbuka hijau (RTH) Kecamatan Paguat itu dihadiri Kadis Perindagkop dan UKM, Ibrahim Kiraman dan Camat Paguat, Ikbal Mbuinga.  

Pantauan di lapangan, pasar murah yang menjual 4 bahan pokok kebutuhan rumah tangga tersebut dipadati ribuan masyarakat. Terlebih paket yang disediakan sejumah 1.000 paket dan dihargai Rp.70.000 per paketnya.

Kadis Perindagkop dan UKM, Ibrahim Kiraman mengatakan bahwa pasar murah tersebut dilaksanakan untuk menekan inflasi dengan naiknya harga bahan pokok. Pasar murah seperti ini juga dilakukan di seluruh kecamatan-kecamatan yang Alhamdulillah banyak mendapat sambutan hangat dari masyarakat.

Pemerintah daerah kata Ibrahim Kiraman, terus melakukan pasar murah untuk membantu masyarakat dalam menekan inflasi dengan naiknya kebutuhan rumah tangga.

“Di Kecamatan Paguat tersedia 1.000 paket dengan 4 jenis kebutuhan pokok berupa beras, gula, telur dan minyak goreng. Empat paket itu dijual dengan harga Rp.70 ribu.

Alhamdulillah, sejumlah 1.000 paket yang disediakan itu semunya habis terjual. Semoga dengan pasar murah ini dapat membantu masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Paguat”,ucapnya.

Sementara itu Camat Paguat, Ikbal Mbuinga sangat mengapresiasi dan bersyukur dengan adanya pasar murah yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah dalam hal ini Dinas Perindagkop dan UKM, karena dapat membantu meringankan kebutuhan masyarakat dengan kondisi harga sembako yang terus naik.(IK)

Penulis:Iwan Karim

Editor:Sadrin Hasan