Selamat Datang

di Website Resmi Prokopim Setda Kabupaten Pohuwato
  • Main Menu

Panjang Runway Bandara Pohuwato Bakal Ditambah, Bupati Saipul Mbuinga:Kami Akan Kawal

Dokumen Prokopim Pohuwato

PROKOPIM.POHUWATO-Diresmikannya Bandara Panua Pohuwato menjadi tonggak sejarah baru di daerah ini. Karena bandara yang dirintis sejak pemerintahan sebelumnya akhirnya di tahun 2024 telah diresmikan. Peresmian itu dilakukan langsung Presiden RI, Joko Widodo, Senin, (22/04/2024).

Jika kita melihat perjalan sejak daerah ini mekar dari induknya Kabupaten Boalemo pada 2003, maka perjuangan tersebut sangatlah panjang.

Alhamdulillah, pada 2024 atau di usia 21 tahun Pohuwato, kabupaten ujung barat Gorontalo akhirnya memiliki bandar udara tersendiri yang meski baru bisa didarati pesawat jenis kecil berpenumpang 19 orang.    

Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga mengaku sangat bahagia sekali atas peresmian Bandar Udara Panua Pohuwato.

“Ia, tentunya kebahagiaan ini untuk kita semua, baik itu pemerintah maupun masyarakat. Alhamdulillah, Bandara Panua Pohuwato sudah diresmikan oleh bapak presiden. Semoga ini menjadi titik baru untuk kemajuan daerah ini”,ungkap bupati.

Lanjut kata Bupati Saipul, Surat Keputusan (SK) penamaan Bandara Panua Pohuwato baru terbit satu minggu kemarin. Alhamdulillah, dengan bantuan dari Direktur Bandar Udara, Dirjen Perhubungan Udara RI, dan juga perhatian Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan RI yang sudah 3 kali datang ke bandara ini, SK tersebut cepat selesai.

“Tentunya kita semua sangat bangga dan bahagia atas keluarnya SK penamaan bandara tersebut”,ucapnya.

Terkait dengan akan ditambahnya panjang runway, Bupati Saipul mengaku sangat bersyukur dan bahagia. Bahkan dirinya berjanji akan mengawal untuk penambahan dari runway tersebut, karena dengan penambahan runway maka pesawat jenis ATR dengan berpenumpang 72 orang akan bisa mendarat di Pohuwato.

Sebelumnya pada pidatonya, Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa panjang landasan yang hanya 1.200 x 30 meter masih sangat pendek. Ia meminta Menteri Perhubungan bisa menambah panjang dari runway tersebut.

“Panjang runway harus ditambah, oleh sebab itu saya perintahkan kepada Menteri Perhubungan untuk menambah panjang runwaynya, paling lambat tahun depan, kalau bisa tahun ini”,ungkap Jokowi.(IK)

Penulis:Iwan Karim

Editor:Sadrin Hasan