Selamat Datang

di Website Resmi Prokopim Setda Kabupaten Pohuwato
  • Main Menu

Gelar Apel Korpri dan Peringatan Hari Pangan, Bupati Himbau OPD Fokus Percepatan Realisasi dan Serapan Anggaran

Dokumen Prokopim Pohuwato

HUMAS.POHUWATO - Kamis 17 Oktober 2019 bertempat di Halaman Kantor Pemda Pohuwato, Bupati Syarif Mbuinga menjadi pembina dalam apel korpri yang dirangkaikan dengan Peringatan hari pangan sedunia ke-39 menyampaikan himbauan percepatan realisasi dan serapan anggaran kepada seluruh OPD.

Dalam sambutannya Bupati Syarif menyampaikan bahwa penting bagi seluruh OPD untuk segera merealisasikan program dan serapan anggaran, menurutnya bahwa optimalisasi program dan serapan anggaran harus segera dituntaskan agar OPD dapat menghindari traffic yang padat saat pencairan anggaran.

“Hindari satu kecendrungan pada saat November atau Desember, seakan-akan kita seperti Pasar Senggol, terjadi antrian panjang ditempat pencairan anggaran karena diburu oleh deadline waktu”. Himbau Bupati Syarif dalam sambutannya.

Tak hanya menghimbau soal percepatan serapan anggaran, dalam kegiatan yang dihadiri oleh Pimpinan OPD, Bupati Syarif juga menjelaskan jika saat ini OPD dan Bappeda tengah dipenghujung tahun anggaran.

Ia menekankan kepada seluruh OPD agar segera merampungkan perencanaan yang terintegrasi dengan anggaran untuk tahun 2020. Dirinya pula berharap agar dipercepat dan segera difinalkan berhubung DPRD akan segera menggelar RAPBD dalam beberapa hari kedepan. “Saya mendapat info jika saat ini DPRD sedang mengikuti peningkatan kapasitas di Provinsi Gorontalo selama 4 hari, setelah itu selesai, mereka akan membahas PTAS serta percepatan nota pengantar untuk RAPBD tahun 2020” Ungkap Bupati Syarif.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan penyerahan kenderaan operasional motor untuk kepala puskes se-Kabupaten Pohuwato, penyerahan santunan duka untuk 2 orang ASN Yanti Saleh Guru SD 2 Buntulia dan Ni Wayan Sutikawati Guru SMP 5 Randangan kepada ahli waris. Pada kesempatan itu diserahkan pula santunan pensiun bagi 2 orang guru atas nama Rahmi Dai guru SD Lemito dan Fatma H Otadi Guru SD Popayato. ###