Selamat Datang

di Website Resmi Prokopim Setda Kabupaten Pohuwato
  • Main Menu

Rutin Gelar MTQ, Bupati Syarif Apresiasi Pemerintah Kecamatan Popayato Barat

Dokumen Prokopim Pohuwato

POHUWATO - Musabaqah Tilawatil Qur’n sudah menjadi agenda rutin Pemerintah Kecamatan Popayato Barat setiap tahunnya.

Tak heran jika Bupati Syarif Mbuinga memberikan apresiasi tinggi atas komitmen pemerintah Kecamatan saat membuka kegiatan MTQ baru-baru ini.

"Luar biasa. Delapan tahun berturut-turut mampu mengagendakan dan mempertahankan kegiatan yang amat penting dan mulia," ucap Bupati Syarif seraya mengatakan, dirinya selalu menyampaikan ke kecamatan lain untuk meniru dan mencontohi Kecamatan Popayato Barat dalam penyelenggaraan MTQ.

Syarif pun mengharapkan lewat lomba MTQ seperti ini akan mampu menciptakan kader-kader yang punya prestasi dan bisa mengharumkan nama Pohuwato. "Saya harapkan lewat momentum MTQ yang ke 8 akan mampu menciptakan kader-kader yang brilian, kader-kader yang punya kompetensi dan kemampuan. Kita perlu menghadirkan dan menciptakan kader-kader yang lebih berprestasi kedepan," tutur bupati.

Bupati Syarif kemudian memohon doa restu terkait rencana pemerintah menghadirkan sekolah bagi penghafal quran di Bumi Panua. “Insya Allah ini akan mampu menciptakan kader-kader yang brilian. Insya Allah tahun depan kita akan hadirkan sekolah Al Quran di Kabupaten Pohuwato tercinta," janji Bupati Syarif.(*)

Reporter/foto : Abd Razak Supu-Humas

Editor : Usman Hadis Bay-Humas